Bahan I :
- 7 putih telur
- 1/2 sendok teh krim of tartar
- 100 gram gula pasir
Bahan II:
- 180 gram tepung terigu
- 120 gram gula pasir
- 6 kuning telur
- 180 cc air jeruk manis (dari 3 buah jeruk ukuran sedang)
- 70 cc minyak
- 2 buah jeruk lemon, parut kulitnya
Cara Membuat:
- Bahan I : Kocok putih telur dan krim of tartar hingga mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil terus dikocok, hingga kaku, sisihkan.
- Bahan II : Ayak tepung terigu, campur bersama gula pasir, kuning telur, air jeruk, minyak dan kulit jeruk, aduk hingga rata.
- Tuangkan kocokan putih telur sedikit demi sedikit. Aduk hingga rata.
- Tuang adonan ke cetakan. Oven hingga matang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar