Bahan:
- gula palem 185 gram
- tepung terigu 90 gram
- kenari 60 gram, sangrai, haluskan
- coklat bubuk 30 gram
- telur ayam 3 butir
- krim asam 160 gram, siap beli
- coklat masak 100 gram, lelehkan
- mentega 150 gram, lelehkan
Krim:
- coklat masak 200 gram
- krim asam 90 gram, siap beli
- kenari 85 gram, sangrai, cincang
Cara Membuat:
- Campur jadi satu gula palem, tepung terigu, kenari, coklat bubuk, telur, krim asam, coklat masak dan mentega dalam food processor atau blender, lalu proses selama 20 menit hingga semua bahan tercampur rata.
- Tuang adonan ke dalam loyang 20x30 cm yang telah diolesi mentega dan ratakan. Panggang dalam oven dengan suhu 180ÂșC selam 35 menit hingga matang.
- Krim : tim coklat dan krim asam hingga leleh.
- Tuang krim di atas kue dan ratakan. Taburi seluruh permukaan kue dengan kenari cincang lalu potong kotak-kotak atau sesuai selera.
- Sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar