Kamis, 14 April 2011
Jongkong Jawa
Bahan:
Lapisan Hijau:
-Tepung kanji 100 gram
-Tepung beras 120 gram
-Garam 1 sendok teh
-Guka pasir 50 gram
-Santan 400 ml
-Air kapur sirih 1 sendok teh
-Daun pandan 10 lembar, tumbuk, saring (untuk warna hijau)
Lapisan Hitam:
-Tepung kanji 100 gram
-Tepung beras 120 gram
-Gula pasir 140 gram
-Santan 420 ml
-Garam 1 sendok teh
-Merang bubuk 1 sendok teh
Cara Membuat:
1.Lapisan hijau: Campur jadi satu tepung beras, kanji, garam, gula, santan air kapur sirih dan pewarna hijau, lalu aduk hingga rata.
2.Lapisan hitam: Aduk jadi satu semua bahan hingga bercampur rata.
3.Kukus adonan didalam loyang 20x20 cm secara bergantian hingga matang. Angkat dan potong sesuai selera.
4.Sajikan dengan kelapa parut.
Asumsi untuk 10 potong
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar