Rabu, 09 Desember 2009
Bola-Bola Berenang Tauco
Bahan Bola-Bola:
-350 daging ayam cincang
-3 siung bawang putih, haluskan
-4 siung bawang merah, haluskan
-1 butir telur ayam
-Penyedap rasa ayam
-1 batang daun bawang, iris
-minyak untuk menggoreng
Bumbu Tumisan:
-4 butir bawang merah, iris
-3 siung bawang putih, iris
-1 buah bawang bombay, iris
-3 buah cabai hijau besar
-4 buah cabai merah besar
-4 sendok makan kacang polong
-100 gram tauco
-1/2 sendok teh garam
-1/4 sendok teh merica bubuk
Cara Membuat:
1.Bola-bola: campur daging ayam cincang dengan bawang putih dan bawang merah yang telah dihaluskan, telur dan penyedap rasa, aduk rata, tambahkan irisan daun bawang, bentuk bola dan goreng hingga matang, angkat dan sisihkan.
2.Panaskan 2 sendok makan minyak sisa menggoreng, tumis bawang merah, bawang putih, bawang bombay, cabai hijau dan cabai merah hingga layu, masukkan sisa bumbu tumisan dan masak bunbu hingga matang, masukkan bola-bola ayam ke dalam tumisan, aduk rata, angkat.
3.Sajikan hangat.
Asumsi untuk 4 orang
Resep asli Ibu Indah Rizqiah
Jl. Arus Jati No. 8 RT 009/05, Jakarta Timur
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar